Untuk memikat lawan jenis dahulu juga dikenal ramuan ramuan cinta yang dipercaya sangat berkhasiat. Ramuan ini terkesan sangat aneh dan juga menjijikan, tidak diketahui secara pasti mereka mendapatkan resep tersebut dari mana,yang pasti ramuan ramuan berikut ini sangat diandalkan di jaman dahulu untuk memikat dan mempesona lawan jenis apabila di minum atau dimakan, seperti apa ramuan ramuan tersebut, berikut beritanya disini.
Ramuan Khusus untuk Orang yang Sedang Jatuh Cinta
Di Abad ke-17 wanita di Perancis sangat percaya dengan ramuan ini, konon ramuan ini di buat khusus bagi mereka yang sedang jatuh cinta tapi bertepuk sebelah tangan. Untuk memikat lawan jenisnya tersebut maka sang wanita mempunyai trik dengan memberikan ramuan ini kepada pria yang telah menolak cintanya. Ramuan ini disebut sebagai Verbena, campuran dari ramuan ini terdiri dari Lalat spanyol, darah haid dan bunga verbana, semua bahan ini dicampur menjadi satu dan diberikan kepada pria yang menjadi sasarannya.
Ramuan Cinta untuk Pasangan Agar Tetap Romantis
Di Eropa sekitar abad ke-16 mempercayai tentang ramuan cinta agar tetap harmonis dengan pasangannya, dalam buku yang berjudul "The Boke of Secretes of Albertus Magnus of the Vertues of Herbes, Stones and Certaine Beastes", ditulis tentang ramuan cinta untuk pasangan suami istri agar tetap romantis dan agar cinta mereka abadi.
Ramuan ini dibuat dari campuran Tanaman periwinkle yang dicampur dengan daun bawang dan juga cacing tanah yang ditumbuk hingga halus, konon ramuan ini berkhasiat untuk menguatkan ikatan tali cinta antara pria dan wanita agar tetap abadi.
Ramuan Khusus untuk Pemikat Lawan Jenis
Di Abad Ke-17 juga ada ramuan yang sangat ampuh dan juga manjur untuk memikat lawan jenis. ramuan ini dibuat untuk membuat lawan jenis seperti terkena pengaruh sihir dan seketika itu juga akan jatuh cinta kepada orang yang memberikan ramuan ini. Konon banyak wanita di jaman ini yang terkena efek dan berada dibawah pengaruh ramuan ini.
Ramuan ini terbuat dari bahan tepung, jagung, susu dan ulat yang ditumbuk halus serta di goreng, selain itu dicampur pula dengan bahan akar akaran dan ludah atau darah menstruasi. Biasanya ramuan ini ditaburkan di dada orang yang menjadi targetnya pada saat dia tertidur, atau bisa juga di minumnya.
Ramuan Pemikat Lawan Jenis di Jepang
Di Jepang dahulu orang mengenal ramuan cinta untuk memikat seorang pria agar jatuh cinta kepadanya. Ramuan ini cukup aneh karena terbuat dari campuran coklat dan juga darah menstruasi serta tanaman toloache. Konon menurut cerita ramuan ini pengaruhnya sangat kuat sekali hingga seseorang tidak bisa lepas dari pengaruh ramuan ini. Selain itu ramuan ini dipercaya manjur karena coklat adalah bahan aphrodisiac atau zat yang dapat meningkatkan libido seseorang secara alami, selain itu toloache juga disebut sebagai zat halusinogen yang dapat membuat seseorang berhalusinasi.
EmoticonEmoticon